Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Harga Minyak Tertinggi Dalam 2 Tahun Terakhir

Selasa, 04 Januari 2011

Share this history on :

SeruNews- Harga minyak mentah di bursa New York awal pekan ini sempat melampaui US$92 per barel. Dengan demikian, harga minyak mentah sudah mencetak rekor termahal dalam 26 bulan terakhir.

Menurut kantor berita Associated Press, berdasarkan perdagangan Senin sore waktu New York (Selasa pagi WIB), harga minyak untuk kontrak Februari naik 17 sen dari harga Jumat pekan lalu menjadi US$91,55 per barel. Pada sesi Senin siang, harga sempat menyentuh US$92,66 per barel.

Terakhir kali harga minyak mentah melampaui US$92 terjadi pada 3 Oktober 2008. Saat itu, harga mencapai US$93,88 per barel.

Naiknya harga minyak mentah dalam beberapa hari perdagangan terakhir menyebabkan lonjakan harga bahan bakar minyak (BBM). Menurut Departemen Energi AS, harga BBM rata-rata di negeri mereka per Senin kemarin sebesar US$3,07 per galon, atau 41 sen lebih mahal dari setahun yang lalu.

Kalangan pengamat menilai bahwa naiknya harga minyak tak lepas dari spekulasi para pelaku pasar bahwa ekonomi global akan terus berkembang pada 2011. Maka, harga minyak mentah tahun ini diprediksi bisa mencapai US$100 per barel. Ini menyebabkan semakin mahalnya harga BBM di seantero dunia.

"Masalah terbesar dengan 2011 adalah bahwa ada sedikit sekali faktor yang bisa mendorong turunnya harga minyak untuk sekian lama, kecuali kalau ada resesi baru," demikian penilaian lembaga riset Cameron Hanover. (kd)
• VIVAnews
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : youremail@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...

0 komentar:

Posting Komentar